-->

Setelah Hancurkan Masjid, Milisi Kristen Afrika Tengah Merubahnya Menjadi Diskotik

+ResistNews Blog - Masjid-masjid yang telah dihancurkan oleh Milisi Kristen Afrika Tengah, Anti Balaka dikabarkan dirubah menjadi tempat hiburan malam Bar dan Pub.

Situs berita Afrika, Alwihdainfo.Com melaporkan pada Jum’at (14/3/2014) bahwa sebagian besar Masjid yang telah dihancurkan di ibukota Republik Afrika Tengah (CAR), Bangui dirubah menjadi tempat pesta minum-minuman keras beralkohol.

Di Bangui, hidup 800 orang penduduk Muslim yang tertekan dengan budaya setempat yang gemar minum alkohol, dimana Masjid yang mereka tuju untuk mendekatkan diri pada Allah telah dirubah menjadi rumah maksiat.

Beberapa waktu yang lalu, politisi dan mantan penasehat Presiden CAR, Muhammad Sa’id Ismail mengatakan pada Channel TV Aljazeera sebanyak 350 buah Masjid di negara itu telah dirobihkan oleh Milisi Kristen Anti Balaka.

Selain itu mereka juga merobek mushaf al Qur’an, dan membunuhi anak-anak, para orang tua, dan perempuan dengan cara yang keji. Diantaranya dengan disembelih dan dibakar.[shoutussalam.com/ +ResistNews Blog ]