-->

Ingatan Imam Al Bukhari dan Obat Baladzur





IMAM AL BUKHARI merupakan seorang hafidz Al Hadits yang terkenal memiliki ingatan yang sangat kuat. Suatu saat sekretaris beliau mendengar bahwa Imam Al Bukhari mengkonsumsi baladzur, yakni obat yang saat itu yang dinilai berkhasiat untuk menguatkan hafalan namun efeknya amat membahayakan manusia.
Akhirnya si sekretaris menanyakan kepada Imam Al Bukhari apakah ada obat yang menguatkan hafalan. Imam Al Bukhari menegaskan bahwa beliau tidak tahu ada obat yang menguatkan hafalan dan beliau menyatakan,”Namun, bagiku yang paling bermanfaat untuk menguatkan hafalan adalah terus-menerus mengulangi”. (lihat, Al Hadyu As Sari, hal. 456)