-->

Hamas Dukung Turki Batalkan Hubungan Militer dan Dagang dengan Israel


ResistNews - Hamas menyambut baik keputusan Turki untuk menangguhkan hubungan militer dan perdagangan dengan Israel yang di bangun berlandaskan penolakan Israel untuk meminta maaf atas serangan berdarah terhadap armada Kebebasan tahun lalu yang membunuh sembilan warga Turki.
Juru bicara gerakan Hamas, Dr Sami Abu Zuhri mengatakan dalam siaran pers pada hari Selasa lalu bahwa Hamas mendukung sepenuhnya keputusan ini.
Hamas percaya bahwa tindakan Turki merupakan langkah maju dalam menanggapi kejahatan Israel yang membunuh aktivis solidaritas di kapal armada kebebasan dan memblokade yang berlanjut di Jalur Gaza.
Juru bicara Hamas, dalam hal ini, menyambut rencana kunjungan PM Turki Recep Tayyip Erdogan ke Gaza, berharap bahwa kunjungan tersebut akan berlangsung dalam waktu dekat. (fq/pic/eramuslim.com)