+ResistNews Blog - ERAN Ophir, seorang pejabat senior militer Israel pada hari Rabu (4/12/2013) menyatakan bahwa tentara Israel bermaksud untuk membangun pagar pembatas di sepanjang perbatasan dengan Yordania. Jika jadi, maka pagar pembatas ini akan mirip dengan yang telah dibangun di sepanjang perbatasan dengan Mesir.
Ophir, yang mengepalai proyek konstruksi dinding perbatasan ini, mengatakan kepada radio berbahasa Ibrani bahwa tembok pembatas dengan Mesir bukanlah yang terakhir dibangun oleh tentara Israel.
Menurut Ophir, saat ini, Israel sudah selesai membangun tembok perbatasan dengan Mesir dengan panjang 245 kilometer dengan Mesir. Tembok pembatas ini menghampar dari wilayah Rafah di utara, sampai kota Eilat di selatan.
Dia juga mengatakan bahwa tentara Israel berencana untuk membangun tembok bawah laut dan menyebarkan kapal angkatan laut di sepanjang perbatasan maritim Eilat untuk mencegah upaya penyusupan oleh migran Afrika. [islampos/pic/ +ResistNews Blog ]
